get app
inews
Aa Text
Read Next : Jelang Laga Lawan Bahrain, Indonesia Kedatangan Kevin Diks

Mana Saja Negara yang Akan Berlaga di Piala Dunia U-17 2023 dan Jadwal Drawingnya? Ini Ulasannya

Selasa, 27 Juni 2023 | 14:21 WIB
header img
Timnas Indonesia U-17 akan beraksi sebagai tuan rumah di Piala Dunia U-17 2023. (Foto: Instagram/@pssi)

JAKARTA, iNewsMojokerto.id - Jadwal pengundian Piala Dunia U-17 2023 telah sedikit diketahui. Pengundian pembagian grup akan dilaksanakan pada bulan Agustus mendatang.

Indonesia telah dipilih sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Turnamen ini akan berlangsung mulai dari tanggal 10 November hingga 2 Desember mendatang.

Sebanyak 24 negara dari 6 federasi telah memastikan lolos ke turnamen tersebut. Jepang dan Uzbekistan menjadi dua tim terakhir yang memperoleh tempat setelah berhasil melaju ke babak semifinal Piala Asia U-17 2023.

Tahapan selanjutnya adalah pengundian grup Piala Dunia U-17 2023. Nantinya, 24 tim yang telah lolos akan dibagi ke dalam enam grup.

Indonesia sudah memastikan diri sebagai anggota Grup A karena sebagai tuan rumah. Sementara itu, peserta lainnya akan ditentukan melalui undian.

Jadwal pengundian Piala Dunia U-17 2023 telah sedikit diketahui. FIFA dilaporkan akan menggelar pengundian tersebut pada bulan Agustus mendatang.

Meskipun tempat dan tanggal pengundian belum jelas, FIFA pasti akan memberikan informasi lebih lanjut dalam waktu dekat. Biasanya, akan diumumkan terlebih dahulu kelompok pot mana setiap tim akan ditempatkan.

Hingga saat ini, baru Indonesia yang diketahui akan berada di pot pertama.

Berikut adalah daftar 24 negara yang telah lolos ke Piala Dunia U-17 2023:

Asia

  • AFC Indonesia (tuan rumah)
  • Iran
  • Korea Selatan
  • Jepang
  • Uzbekistan

Afrika

  • CAF Burkina Faso
  • Mali
  • Maroko
  • Senegal

Amerika Tengah dan Utara - CONCACAF

  • Kanada
  • Meksiko
  • Panama
  • Amerika Serikat

     

Amerika Selatan - CONMEBOL

  • Argentina
  • Brasil
  • Ekuador
  • Venezuela

Oseania - OFC

  • Kaledonia Baru
  • Selandia Baru

Eropa - UEFA

  • Inggris
  • Prancis
  • Jerman
  • Polandia
  • Spanyol

Editor : Trisna Eka Adhitya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut