DOHA, iNewsMojokerto.id - Laga terakhir dalam ajang Piala Dunia 2022 akan segera berlangsung pada Mingu (18/12/2022) malam WIB. Dalam laga yang berlangsung di Lusail Stadium itu akan mempertemukan dua tim terbaik yaitu Argentina vs Prancis.
Kedua tim tentunya akan saling berjuang mati-matian untuk memperoleh predikat negara dengan tim sepak bola terbaik di dunia. Lionel Messi bersama kolega tentunya sangat terobsesi utuk mencium trofi ikonik Piala Dunia sebelum mengakhiri kariernya di level timnas lataran usianya yang sudah tidak muda lagi.
Namun langkah Messi tentu tidak akan mudah. Rekan sesama klub di Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe tentu akan berusaha mencetak gol untuk menjegal langkah La Albiceleste meraih juara.
Jika Mbappe berhasil membawa Les Bleus meraih juara, tentunya ini adalah prestasi yang sangat membanggakan. Pasalnya Prancis mampu menjadi juara dua kali berturut-turut setelah edisi Piala Dunia terakhir di tahun 2018.
Dikutip dari Soccerbase, Kamis (15/12/2022), kedua tim sejauh ini sudah bertemu lima kali di berbagai ajang. Argentina lebih mendominasi dengan empat kemenangan.
Sedangkan Les Bleus hanya satu. Tapi satu-satunya kemenangan Prancis hadir di pertemuan terakhir yakni babak 16 Besar Piala Dunia 2018. Tim besutan Didier Deschamps itu menang dengan skor 4-3.
Total Argentina dan Prancis sudah bertemu tiga kali di Piala Dunia. Selain edisi 2018, kedua tim saling mengalahkan pada Piala Dunia 1930 dan Piala Dunia 1978 dimana di dua laga itu Argentina berhasil meraih kemenangan.
Argentina melaju ke laga pamungkas setelah menyingkirkan Kroasia di semifinal. Messi dan kolega tampil perkasa dan menang telak 3-0.
Setelahnya giliran Prancis yang mengamankan tiket babak empat besar. Les Bleus melaju setelah mengalahkan tim kejutan Maroko dengan skor meyakinkan 2-0.
Prancis berhasil lolos ke final dua edisi beruntun setelah Piala Dunia 2018. Kala itu Mbappe dan kawan-kawan jadi juara usai menaklukkan Kroasia di partai final.
Final Minggu (18/12/2022):
Argentina vs Prancis pukul 22.00 WIB
Editor : Trisna Eka Adhitya