JEMBER, iNews.id - Sebuah Kisah tak biasa menghampiri mahasiswi cantik yang pernah melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN). Kisah ini bukan merupakan Penggalan dari Kisah KKN di Desa Penari.
Adalah mahasiswi cantik bernama Alma Alfarini, mahasiswi Universitas Negeri Jember (Unej) yang pernah melakukan KKN di Desa Pucanganom, Jambesari, Bondowoso, Jawa Timur. Disana kisah cintanya bersama sang anak kepala desa, Dandi Zainal Arifin bermula.
Lewat akun TikToknya, @almaalfarinny dia membagikan kisah cintanya yang unik. Ia memperoleh jodohnya dengan anak kepala desa saat dirinya tengah melaksanakan KKN.
“KKN cinlok satu kelompok KKN cinlok sama anak pak Kades direstui ibu kades," tulis akun TikTok @almaalfarinny, dikutip Minggu (7/8/2022).
Dalam video itu, terlihat hubungan cinta Alma dengan anak Kepala Desa itu berlangsung lancar. Dia bahkan membagikan momen pernikahan mereka.
“The real terjebak di desa KKN seumur hidup,” ucapnya.
Kisah cintanya bermula saat dirinya tengah melaksanakan KKN pada 2019 lalu. Di desa tempat KKN itu awalnya ia hanya dijodoh-jodohkan dengan anak kepala desa itu.
Hingga akhirnya dirinya malah menjalin hubungan dengan Dandi hingga menuju ke jenjang yang lebih serius. Video unggahan Alma sudah ditonton lebih dari 1,5 juta Views dan langsung viral di media sosial.
Editor : Trisna Eka Adhitya