Kapolres Jombang dan Bupati Patroli Sepertiga Malam, Ciduk Gerombolan Pemuda Mabuk

Zainul Arifin
Kapolres Jombang dan Bupati Patroli Sepertiga Malam, Ciduk Gerombolan Pemuda Mabuk Kapolres Jombang dan Bupati Patroli Sepertiga Malam, Ciduk Gerombolan Pemuda Mabuk. Foto InewsMojokerto/Zainul Arifin

Bupati Jombang Warsubi, menyatakan bahwa patroli tersebut bertujuan  menciptakan kondusifitas ldan memberikan kenyamanan kepada masyarakat. Ia juga menegaskan bahwa pemerintah daerah akan terus menggelar kegiatan serupa untuk menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Jombang.

"Bentuk komitmen terhadap masyarakat dengan terus akan menggelar kegiatan serupa demi terciptanya kondusifitas di masyarakat," katanya.

Sementara Kapolres Jombang AKBP Ardi Kurniawan mengatakan, patroli preventif akan terus ditingkatkan terutama di waktu-waktu rawan seperti di sepertiga malam. Tujuannya untuk menciptakan wilayah Jombang agar selalu dalam keadaan aman dan nyaman.

"Polres Jombang berkomitmen memberikan rasa aman di masyarakat dengan melaksanakan patroli secara konsisten pada malam hari maupun sepertiga malam. Tentunya bekerjasama dengan pemerintah daerah dan juga masyarakat," katanya.

Editor : Arif Ardliyanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update