Untuk menjawab keraguan soal apakah benar Kaesang telah resmi bergabung di PSI, dirinya menyebut bahwa beberapa sumber di internal PSI menyatakan demikian.
"Beberapa sumber di internal kami ada yang menyebut sudah resmi bergabung dengan PSI jadi ya kita tunggu saja akan ada banyak kejutan dari PSI," tegasnya.
Menurutnya, dengan bergabungnya Kaesang diharapkan dapat menjadi semangat baru bagi anak muda khususnya. Hal ini agar anak muda semakin melek politik kedepan.
"Harapan kami bersama ini sebagai bentuk komitmen kami agar anak muda tidak Buta Terhadap Politik dan melanjutkan program Pak Jokowi untuk Indonesia menjadi Negara Maju," pungkasnya.
Editor : Trisna Eka Adhitya
Artikel Terkait