Pertama Kali Dalam Sejarah, Majapahit Super Liga Adakan Coaching Wasit Sebelum Kompetisi Mulai

Trisna Eka Adhitya
Instruktur wasit asprov jatim Achmad Romadhon apresiasi gelaran Majapahit Super Liga yang hadirkan coaching wasit sebelum kompetisi dimulai. (Foto: Trisna Eka Adhitya)

MOJOKERTO, iNewsMojokerto.id - Gelaran Majapahit Super Liga (MSL) 2023 terasa spesial. Pasalnya, Liga ini disebut sebagai liga pertama yang menghadirkan coaching wasit sebelum kompetisi dimulai. 

instruktur wasit dari Asprov Jatim Achmad Romadhon mengungkapkan, pertemuan antara wasit dan para peserta kompetisi ini baru pertama kali terjadi sebelum digelarnya sebuah kompetisi. 

"Baru kali ini saya sebelum turnamen mengumpulkan seluruh instrumen pertandingan termasuk wasit," jelasnya saat menjadi pembicara dalam coaching wasit di acara technical meeting MSL 2023 beberapa waktu lalu. 

Menurutnya, sinergitas antara wasit, pelatih, pemain dan tim menjadi penting dipertemukan sebelum pertandingan. Tujuannya adalah agar terjadi kesepahaman terkait peraturan terbaru tentang sepak bola sekaligus menjadi pengetahuan bersama seluruh insan sepak bola khususnya di Mojokerto. 

Hal ini juga diapresiasi oleh Nurmalita Sari Ega Arwidya, salah satu wasit yang akan menjadi pengadil di MSL 2023 mendatang. Menurutnya, sinergitas ini menjadi hal penting untuk menjadi pengetahuan baru dalam menjadi pengadil yang baik di lapangan. 

Editor : Trisna Eka Adhitya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network