Erick Thohir Ingin Bawa Sepak Bola Indonesia Naik Kelas

Trisna Eka Adhitya
Erick Thohir ingin benahi sepak bola Indonesia jika dirinya terpilih menjadi Ketua PSSI. (Foto: MPI)

JAKARTA, iNewsMojokerto.id - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir ingin mengangkat nama sepak bola Indonesia naik kelas. Ini disampaikan setelah dirinya resmi mendaftarkan diri menjadi calon Ketum PSSI.

"Sebagai anak bangsa, saya terpanggil untuk mengubah keadaan, membuat yang bengkok menjadi lurus. Yang dibutuhkan PSSI untuk maju hari ini adalah nyali untuk menerobos keterbatasan, dan berani menciptakan ekosistem yang mendukung pertumbuhan industri sepak bola nasional," kata Erick di Jakarta, Minggu (15/1/2023).

Pria berusia 52 tahun itu mengatakan jika dirinya terpilih, ia siap melakukan perombakan di tubuh PSSI. Khususnya jika ditemukan oknum-oknum yang berusaha merusak sepak bola Indonesia. 

"Hari ini, untuk maju, PSSI hanya butuh satu hal yaitu nyali," ucapnya.

Erick Thohir mengatakan persoalan sepak bola Indonesia memang sudah sangat mengakar. Hal itu di antaranya pembinaan usia muda yang tak berjalan dengan baik, pengelolaan kompetisi liga yang berantakan, dan lain-lain. 

Editor : Trisna Eka Adhitya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network