JAKARTA, iNews.id - Gempa bumi bermagnitudo 5,8 mengguncang Bengkulu, Rabu (20/7/2022) pagi. Titik pusat gempa berada di 68 Km sebelah barat daya Bengkulu.
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebut, gempa terjadi pukul 06.46 WIB. Gempa berada pada kedalaman 16 km.
"Gempa Magnitudo: 5.8, Kedalaman: 16 km, 20 Jul 2022 06:46:50 WIB," tulis BMKG dalam akun Twitternya, Rabu (20/7/2022).
Kemudian titik pusat gempa berada di koordinat 4,33 derajat Lintang Selatan dan 101,95 derajat Bujur Timur. BMKG memastikan gempa tersebut tak berpotensi tsunami.
Editor : Trisna Eka Adhitya
Artikel Terkait