JAKARTA, iNewsMojokerto.id - Jenazah Ketua Dewan Pers, Prof. Azyumardi Azra diberangkatkan ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan hari ini (20/9/2022). Pada pukul 09.00 WIB, proses pemakaman dilangsungkan.
Sebelumnya, jenazah Prof. Azyumardi disholatkan di Auditorium Harun Nasution UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Selasa (20/9/2022) pagi. Informasi tersebut didapat dari putra almarhum.
"Rencananya akan disalatkan di UIN hanya untuk memberikan kesempatan bagi murid-murid dan kolega bapak yang ingin menghormati untuk terakhir kali," kata putra dari almarhum Azyumardi Azra, Firman El Amni Azra, Selasa (20/9/2022).
Jenazah Prof. Azyumardi Azra akan diberangkatkan dari rumah duka tepatnya pada Selasa (20/9/2022) tepatnya pukul 06.30 WIB. Pada pukul 07.00 WIB, dilangsungkan shalat jenazah di UIN Syarif Hidayatullah.
Penghormatan terakhir bagi almarhum Azyumardi di UIN rencana dijadwalkan hingga pukul 08.30 WIB. Selanjutnya, jenazah akan dimakamkan di Taman Makan Pahlawan Kalibata di Jakarta Selatan, pukul 09.00 WIB.
Dari pantauan tim MNC Portal Indonesia di lokasi, mobil ambulans yang membawa peti jenazah Prof Azra berangkat ke TMP Kalibata sekitar pukul 7.33 WIB. Terpantau, Menko Polhukam Mahfud MD turut mendampingi keberangkatan jenazah Prof. Azra ke TMP Kalibata.
Sebagai informasi, Prof. Azyumardi Azra meninggal di Malaysia karena penyakit jantung. Cendekiawan muslim tersebut terkena serangan jantung dalam penerbangan menuju Kuala Lumpur, Malaysia pada Sabtu (17/9/2022).
Sempat menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Serdang, Selangor, Malaysia. Namun, Prof. Azyumardi mengembuskan napas terakhir pada Minggu (18/9/2022) siang.
Jenazah mendiang Azyumardi baru diterbangkan dari Kuala lumpur, Malaysia pada Senin (19/9/2022) malam. Pesawat Batik Air yang membawa jenazah tiba di Bandara Soekarno-Hatta sekitar pukul 21.50 WIB.
Oleh karena itu, prosesi pemakaman baru bisa digelar pada Selasa pagi. Kepergian Prof. Azyumardi ini meninggalkan duka mendalam di kalangan keluarga, para murid dan koleganya.
Editor : Trisna Eka Adhitya