Kapolres Mojokerto Resmikan Palang Pintu Otomatis di Perlintasan Damarsih

Sholahuddin
Prosesi peremian palang pintu otomatis kereta api di Damarsih Mojoanyar oleh Kapolres Mojokerto AKBP Dr Ihram Kustarto, Selasa (15/10/2024). (Foto: Sholahudin)

MOJOKERTO, iNewsMojokerto.id - Kejadian Kecelakaan yang melibatkan kereta api sering terjadi di perlintasan Damarsih Mojoanyar tahun kemarin, membuat Kapolres Mojokerto AKBP Dr. Ihram Kustarto langsung menurunkan tim untuk mengecek lokasi. Dari hasil pengecekan tersebut diperoleh data bahwa dibutuhkan Palang pintu otomatis yang dipasang di perlintasan agar masyarakat merasa aman ketika melewati perlintasan kereta api di Damarsih Mojoanyar Mojokerto. 

Setelah Polres Mojokerto berkoordinasi dengan Pihak terkait, maka dibangunlah Pos Penjagaan serta palang pintu otomati, Selasa (15/9/2024). Pos penjagaan ini diresmikan langsung oleh Kapolres Mojokerto AKBP Dr. Ihram Kustarto beserta dengan PJs Bupati Mojokerto Akhmad Jazuli. 

Kapolres Mojokerto AKBP Dr Ihram Kustarto berterimakasih atas bantuan segala pihak proses pembangunan Palang Pintu Otomatis JPL 38 di Damarsih Mojoanyar Mojokerto bisa selesai sesuai dengan waktu yang diharapkan. 

"Adanya Palang pintu otomatis ini memang sangat dibutuhkan masyarakat yang setiap hari melewati jalur Damarsih Mojoanyar," Ujar Kapolres. 

Kapolres juga berharap dengan adanya Palang pintu perlintasan kereta api yang beroperasi secara otomatis ini bisa mengurangi resiko terjadi kecelakaan Kereta Api yang bisa menyebabkan adanya korban jiwa. 

"Semoga kejadian Kecelakaan di perlintasan kereta api yang berada di wilayah Damarsih Mojoanyar ini tidak terjadi lagi," Pungkas Kapolres Mojokerto. 

Editor : Trisna Eka Adhitya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network