Konferensi Ansor Jatim Digelar di Pesantren Bahrul Ulum Jombang, Berikut Jadwal dan Agendanya

Zainul Arifin
Ketua Panitia Konferwil GP Ansor Jatim, Farid Alfarisi. Foto iNewsSurabaya/zainul

JOMBANG, iNewsMojokerto.id - Konferensi wilayah Gerakan Pemuda (GP) Ansor Jawa Timur (Jatim) direncanakan akan diadakan pada 28 Juli 2024 di Pondok Pesantren (Ponpes) Bahrul Ulum TambakBeras, Kabupaten Jombang. Konferensi ini mengambil tema 'Pivot Ideologi Menuju Organisasi Digdaya'.

Konferwil Ansor Jatim akan diikuti sebanyak 1.484 kader dari 700 PAC dan 42 PC GP Ansor se-Jawa Timur. Konferwil juga akan dihadiri delegasi dari setiap PC yang terdiri dari lima pengurus, yaitu Ketua, Sekretaris, Bendahara, Kasat Korcab Banser, dan Ketua MDSRA (Majelis Dzikir dan Shalawat Rijalul Ansor).

Ketua Panitia Konferwil GP Ansor Jatim, Farid Alfarisi mengatakan tanggal dan lokasi konferwil diputuskan berdasarkan hasil rapat koordinasi PW GP Ansor Jatim di Tuban pada Minggu (14/7/2024).

"Di rakor tersebut disepakati Konferwil GP Ansor Jatim dilaksanakan tanggal 28 Juli di Pesantren Bahrul Ulum Tambakberas Jombang," ujar Farid Alfarisi dikonfirmasi, Minggu siang, (21/7/2024).

Dalam rapat koordinasi tersebut, panitia konferwil langsung dibentuk dengan Farid Alfrisi sebagai ketua panitia. Karena waktu yang mepet, menurut Farid, persiapan panitia dilakukan dengan ekstra.

"Konferwil GP Ansor Jatim nantinya digelar satu hari saja, tanggal 28 Juli. Karena sebelumnya ada pra konferwil," ujar Gus Farid sapaan akrabnya.

Adapun Pra Konferwil digelar pada hari ini, Minggu (21/7/2024) di Pondok Bahrul Huda, Tuban. Acara tersebut diikuti oleh seluruh Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor se-Jawa Timur. 

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network