Personel TNI-Polri Kompak di Polsek Peterongan Jombang, Ternyata Ini yang Dilakukan

Zainul Arifin
Personel TNI-Polri Kompak di Polsek Peterongan Jombang. Foto iNewsSurabaya/zainul

JOMBANG, iNewsMojokerto.id - Anggota Polri dan TNI di wilayah Kecamatan Peterongan Jombang kerap melakukan olahraga bersama yang menandakan kekompakan dua institusi tersebut. Seperti terlihat Jumat (26/4/2024), polisi bersama TNI berolahraga bersama di lapangan voli Polsek Peterongan

Tampak di lokasi Kapolsek Peterongan AKP Dian Anang bersama Kanit reskrim Ipda Dian Rizal Mabrur dan sejumlah anggota kepolisian setempat berolahrarga voli dengan personel Koramil 0814/13 Peterongan, Kabupaten Jombang. 

Kanit Reskrim Ipda Dian Rizal mengatakan tujuan dari olahraga bersama ini untuk meningkatkan sinergitas dan solidaritas antara satuan TNI dan Polri. Selain itu, lebih mengakrabkan TNI dan Polri serta menambahkan silaturahmi sebagai wujud solidaritas NKRI selaku aparat Negara dalam hal menjaga keamanan dan kamtibmas

"Dalam rangka mendukung tugas-tugas pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara secara khusus di wilayah Peterongan. Kami TNI-Polri berikrar dari lini terkecil akan tetap kompak dan bersaudara dan tidak akan dapat diadu domba oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab,” kata Rizal dalam keterangannya yang diterima iNews.id, Sabtu (27/4/2024). 

Lebih lanjut Rizal mengungkapkan bahwa selain Polsek Peterongan, Polres Jombang dan Kodim 0814 Jombang juga melaksanakan olahraga bersama, yaitu sepak bola antara Bhayangkara Jombang FC dengan Kodim FC

Rizal menegaskan sinergitas dan solidaritas TNI-Polri harus dijaga, termasuk bersama pemerintah. Hal itu sebagai pondasi menjaga keamanan dan ketertiban wilayah Peterongan, Jombang agar kondusivitas dapat terlaksana dengan baik.

"Kegiatan seperti ini akan terus kita laksanakan agar seluruh personel TNI dan Polri yang ada di Jombang bisa semakin bugar, sekaligus ikatan persaudaraan antar anggota bisa semakin terbina, sehingga pelaksanaan tugas pokok bisa maksimal," kata Ketua Bhayangkara Jombang FC ini.

Editor : Arif Ardliyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network